GUILD RF online
Apa sebenarnya sebuah Guild dalam Rf Online??
Guild merupakan sekumpulan pemain, yang mempunyai tujuan yang sama, cara bermain yang sama, strategi yang sama, pada saat memainkan game RF Online
Dengan menjadi bagian dari sebuah Guild, pemain akan dapat merasakan persatuan dan kebersamaan dalam sebuah komunitas dengan memainkan game bersama. Guild di dalam Rf Online dapat dibagi dalam 2 tipe utama : satu adalah Guild tipe Spesial Force, di mana memfokuskan diri dalam pertarungan dan strategi, dan yang lainnya adalah Tipe guild komunitas, dimana tujuan utamanya adalah sekumpulan orang yang berkeinginan mencari teman secara on-line
Membuat Guild
Untuk membuat sebuah guild, kamu harus bertemu dengan NPC Race Manager dan mengajukan permintaan untuk membuat sebuah guild. Perlu di ingat bahwa karakter yang mengajukan pembuatan sebuah guild harus belum menjadi anggota guild manapun. Kamu perlu membayar biaya pembuatan guild, dan sebuah grup dengan delapan anggota yang salah satunya akan ditunjuk sebagai pendiri dari guild tersebut, dan akan di berikan kewenangan sebagai berikut :
- Menerima anggota baru
- Melihat informasi dari karakter yang membuat permintaan bergabung dengan guild
- Mengajukan Kasus. (Contoh : Membeli Emblem, mem ban anggota guild)
- Mengajukan hak pemungutan suara dari pemain lain
- Kekebalan untuk tidak dapat di ban oleh pemain lain
0 komentar:
Posting Komentar